Home » » Tak Seheboh Metallica, Konser The Red Jumpsuit Apparatus Tetap Maksimal

Tak Seheboh Metallica, Konser The Red Jumpsuit Apparatus Tetap Maksimal

Tak Seheboh Metallica, Konser The Red Jumpsuit Apparatus Tetap Maksimal

The Red Jumpsuit Apparatus (foto: Arif Julianto/Okezone)

JAKARTA - Meski tidak semegah konser Metallica, band asal Amerika The Red Jumpsuit Apparatus mampu membuat penonton berdecak kagum lewat aksinya di Gedung Kesenian Jakarta, Selasa 27 Agustus 2013 malam.

Konser dimulai sekira pukul 20.05 WIB. Seketika hall GKJ gelap, dan muncullah lima personel The Red Jumpsuit Apparatus di panggung sambil melantunkan "Misery". Penonton pun langsung bersorak-sorai menyambut mereka.

Ronnie Winter (Vokal), Randy Winter (Gitar), Joey Westwood (Bass), Josh Burke (Gitar), dan John Hartman (Drum) memang hanya bermain dalam sebuah hall yang tidak terlalu besar. Namun, hal itu tidak menyurutkan semangat mereka.

Semua personel The Red Jumpsuit Apparatus yang mengenakan kaos berwarna hitam langsung menggeber lagu kedua, "Astrophy" tanpa jeda. Mereka seolah membuat penonton bersemangat, meski penontonnya hanya duduk.

Lagu-lagu mereka berikutnya seperti, "You Better Pray", dan "False Pretense" dibawakan dengan apik. Konser belum berakhir, beberapa kali sang vokalis Ronnie yang mengenakan kacamata hitam, menyapa penonton.

"Apa kabar? Ini pertama kalinya kami bermain di sini," ujar Ronnie disambut riuh penonton di GKJ, Jakarta, Selasa 27 Agustus 2013.

Dengan semangat 45, The Red Jumpsuit Apparatus menggelontorkan lagu-lagu lain seperti, "In Fates Hands", "Damn Regret", "Cat And Mouse", serta "Remember Me" dengan powerfull. Stamina mereka pun cukup prima, meski stage act mereka lumayan menguras tenaga.

Penonton kembali dibuat terbakar saat mereka memainkan "Justify" dengan beat yang menggebu, serta distorsai yang lebih tebal.

"Saya harap anda suka lagu ini," teriak Ronnie.

Dengan lighting menari-nari di panggung, lagu-lagu The Red Jumpsuit Apparatus lainnya yakni, "You Can't Trust", "Pen And Paper", dan "Am I The Enemy" membuat suasana kembali memanas.

Melihat penonton mulai bergairah, Ronnie cs justru menurunkan tempo. Mereka menyanyikan lagu "Guardian Angel" sambil memainkan gitar akustik. Penonton pun ikut bernyanyi pada lagu ini.

Konser akhirnya ditutup dengan hits mereka yang sangat familiar, "Face Down". Penonton langsung tumpah ruah ke depan panggung setelah intro lagu ini dimainkan. Suasana juga mencapai klimaksnya ketika lagu selesai dinyanyikan dan The Red Jumpsuit Apparatus pun berpamitan.

"Sampai jumpa lagi,” ucapnya disambut tepuk tangan riuh penonton.
(gal)

0 komentar:

Posting Komentar

Cari Blog Ini

Blogger news